Jumaat, 27 September 2013

PENYEBAB KEPUTIHAN BERDARAH


Penyebab Keputihan Berdarah mungkin sedikit lebih banyak dan parah dibandingkan dengan jenis keputihan yang lain. Keputihan adalah gangguan organ kewanitaan wanita, yang menurut sebuah sumber, telah dialami oleh setidaknya 90% wanita. Keputihan sebenarnya bukan jenis penyakit secara spesifik, namun merupakan gejala infeksi yang disebabkan oleh benda asing seperti jamur. Namun apabila keputihan sudah mencapai tingkat patologis, bahkan hingga berdarah, maka penyebabnya harus segera dicari tahu, juga cara pengobatannya. Mengetahui sebab terjadinya keputihan sangatlah penting bagi penderitanya, karena ini merupakan langkah awal untuk mengobati infeksi kewanitaan ini secara keseluruhan. Mengetahui sebab keputihan yang disertai darah akan sangat membantu penderita untuk mengevaluasi gaya hidupnya, dan juga untuk menentukan cara pengobatan yang cocok dan harus segera dilakukan.

Penyebab Keputihan Berdarah Secara Umum

Berikut ini adalah beberapa yang menyebabkan sesorang mengalami keputihan berdarah secara umum. Banyak sumber, baik cetak maupun online, menyebutkan bahwa jamur adalah faktor penyebab keputihan yang disertai darah dan juga keputihan pada umumnya (dari keputihan biasa hingga keputihan patologis). Jamur yang bernama Candidas atau Monilia ini berwarna putih, teksturnya kental, dan baunya agak keras. Jamur ini menyebabkan rasa gatal di sekitar kemaluan, dan pada jumlah yang banyak, jamur ini mungkin akan menimbulkan infeksi yang berujung pada keputihan yang berdarah. Selain jamur, virus seperti HIV atau AIDS juga dianggap sebagai sebab keputihan akut secara umum. Virus ini biasanya ditularkan lewat hubungan intim, dan pada jangka waktu yang lama, ini bisa menyebabkan kanker rahim atau penyakit serius yang lain.

Penyebab Keputihan Berdarah Bukan Hanya Jamur, Tapi Juga Gaya Hidup

Banyak orang menganggap bahwa faktor penyebab keputihan seperti jamur dan bakteri adalah normal, dan bagaimanapun juga akan menyerang organ kewanitaan. Ini adalah anggapan yang salah karena jamur, bakteri, terutama virus penyebab keputihan diatas tidak akan menyerang apabila seseorang menerapkan gaya hidup yang bersih dan sehat. Pada dasarnya, gaya hidup yang tidak bersihlah yang menjadi penyebab utama segala jenis keputihan. Terutama bagi mereka yang hidup dengan bergonta-ganti pasangan, maka penyakit keputihan (termasuk yang gatal dan berdarah) akan dengan mudah menyerang. Oleh karena itu, cara gaya hidup sehat dengan membersihkan organ kewanitaan setiap buang air dan setia dengan pasangan adalah cara efektif dalam mencegah keputihan jenis apapun. Mengganti pembalut, tidak buang air di sembarang tempat, dan makan-makanan bergizi juga merupakan cara lain untuk mencegah datangnya Penyebab Keputihan Berdarah.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan


















KETURUNAN SIAM MALAYSIA.

Walaupun saya sebagai rakyat malaysia yang berketurunan siam malaysia,saya tetap bangga saya adalah thai malaysia.Pada setiap tahun saya akan sambut perayaan di thailand iaitu hari kebesaraan raja thai serta saya memasang bendera kebangsaan gajah putih.

LinkWithin